Laman

Selasa, 22 Maret 2011

Siswa Antusias Menabuh Gamelan


Para siswa kelas IX ketika disuruh masuk ke ruang kesenian, mereka sangat antusias menabuh gamelan. Banyak diantara mereka yang memiliki bakat dan hobby menabuh gamelan, sayangnya pada OOSN tahun ini siswa kelas IX tidak boleh ikut atau pesertanya hanya kelas VII dan VIII.



Lagi pula mereka siswa kelas IX yang sudah lama menginginkan adanya alat musik gamelan sejak kelas VII, baru tahun ini sekolah dapat mewujudkannya. Makanya mereka sangat senang dan antusias sekali.
Dan mereka pun larut dalam tabuhan yang mengeluarkan suara merdu.



Ibu Mulatsih dan Ibu Murningsih selaku penanggung jawab alat musik gamelan sekaligus pembina atau pelatih juga merasa bangga dan senang melatih para siswa. Dengan penuh kesabaran dan penuh kedisiplinan mereka berdua telaten melatih anak-anak yang belum dapat menabuh gamelan, baik itu gong, kenong,
kempul dan lain sebaginya.



Tampak Ibu Murningsih berbaur dengan para siswa untuk mengajari bagaimana memukul kempul agar menghasilkan suara / nada sesuai dengan lagu yang nyanyikan.
Apapun bentuknya, kita harus bisa melestarikan alat musik tradisional gamelan. Ternyata menabuh gamelan asyik juga...!





Ibu Mulatsih sedang asyik membimbing siswa mana yang harus di tabuh, not angka : 6 1 5 3 2 1 5 6 1 6 1 dan sebagainya.
Mari kita lestarikan alat musik gamelan...bersama SMP Negeri 3 Bobotsari .....!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar